Sabtu, 07 April 2012

tanaman puring

http://w29.indonetwork.co.id/pdimage/29/899429_puring_sweet_love.jpgSejak dahulu kita semua sudah mengenal jenis tanaman puring sebagai tanaman pagar atau tanaman yang suka ada di pemakaman , sejauh ini pula persepsi orang awam akan jenis tanaman ini hanyalah sebagai tanaman kuburan sehingga petani yang mau berbudi daya jenis tanaman ini selalu terbentur kendala pemasaran dan selama itu pula tanaman ini selalu dihargai murah dan hanya dijadikan sebagai pelengkap di kios-kios pedagang tanaman hias . Penyebaran jenis tanaman ini sebenarnya sangat luas mulai dari India, asia tenggara , Australia , dan Negara tropis di amerika latin . Sudah tentu jenis yang ada pun sangat banyak .

Sebenarnya tanaman yang termasuk jenis tanaman liar ini banyak di temukan dan tumbuh di areal pemakaman kuburan, namun jika di budidayakan dan rawat dengan baik dapat menjadi keindahan yang membawa kesan tersendiri, selain itu jika di lihat dari sudut ekonomi, tanaman ini bisa mendatangkan pendapatan tersendiri bagi yang menekuninya.
dan bahkan di kota - kota besar tanaman ini sudah mulai di lirik oleh para kalangan orang banyak terutama para pekerja taman, dan harga tanaman tersebut hingga saat ini tiap satu potnya berkisar antara 20 ribu - 50 ribu rupiah tergantung berapa ukuran tanaman tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More